Cara Membuat Image Ghost Windows 7 Untuk Semua Chipset

u_comp_solo | 12:10 PM | 28comments


Salam Blogger...!
Kali ini saya akan menshare cara untuk pembuatan image Ghost Windows 7 yang bisa digunakan untuk semua jenis Chipset maupun Mainboard, baik untuk setingan harddisk controller IDE atau ACHI. Dengan cara sebagai berikut:
  1. Install OS Windows 7 normal dengan DVD atau dengan Flashdisk pada PC atau Laptop, hingga proses instalasi OS Windows 7 selesai.
  2. Sebelum install OS Windows 7 PASTIKAN Kalo Partisi yang dipakai untuk OS Windows 7 adalah dalam posisi PARTISI AWAL, bukan didahului oleh Reserved Partition, bisa dibuat terlebih dahulu dengan program untuk pertisi harddisk seperti EASEUS, ACRONIS, dan lain-lain. Seperti pada contoh gambar di bawah ini:
  3. Download Program SPAT 6.0 bisa anda cari di mbah Google.
  4. Setelah proses download SPAT 6.0 selesai, extract hasil download, kemudian jalankan program SPAT. tunggu sebentar sampai program tersebut muncul.
  5. Kemudian tekan command botton SYSPREP seperti pada gambar dibawah ini :
  6. Tunggu sejenak sampai proses selesai, setelah itu akan muncul dialog untuk restart PC atau Laptop.
  7. Selanjutnya jangan direstart PC atau Laptop sobat terlebih dahulu, tetapi siapkan media boot untuk boot PC atau Laptop yang didalamnya ada program untuk membuat image GHOST.
  8. Setelah media telah sobat siapkan, sobat colok media tersebut pada usb cord PC atau Laptop. Setelah itu baru restart PC atau Laptop sobat.
  9. Arahkan boot PC atau Laptop sobat ke media yang telah kita tancapkan tadi. Karena bila PC atau Laptop sobat boot normal dengan Harddisk PC atau Laptop, windows akan berjalan normal kembali dan akan menginstall driver yang telah dihapus oleh SPAT tadi.
  10. Setelah PC atau laptop sobat boot dengan media tadi, baru proses pembuat image GHOST dimulai.
  11. Dalam program Ghost pilih local partition to image, kemudian kita tentukan source partisi yang akan dibuat Image, yaitu hardirk sobat yang ada OS Windows 7 tadi. dan arahkan hasil image GHOST tadi ke partisi lain yang ada.
  12. Tunggu sampai proses selesai, apabila ada pesan error pada proses Ghosting maka kemungkinan partisi harddisk yang ada OS Windows 7 tadi memang troble, tapi jika tidak ada pesan error maka pembuatan Image GHOST sukses.
  13. Image ghost siap untuk di extract ke partisi lain dengan chipset yang berbeda, dengan mode Harddisk controller IDE maupun AHCI.
  14. Begitu juga bisa sobat lakukan langkah2 diatas pada OS Windows 8 atau Windows 8.1.
  15. Demikian sobat, semoga bermanfaat.
  16. SELAMAT MENCOBA...! GOOD LUCK...!!!
Salam Blogger...!


 
Support : Usamah Computer | Usamah Computer Online Shop
Copyright © 2021. ..:: Usamah Computer ::.. - All Rights Reserved
Template Modify by Usamah Computer
Proudly powered by Blogger